Review Laptop Dell Vastro 14 5468 dan Harga yang Sesuai Budget Anda




Laptop Dell Vostro Laptop Anti Glare - Sobat kabar gadget, pabrikan laptop asal negara Amerika Serikat yaitu Dell, memang sudah sejak lama dikenal sebagai produsen laptop yang sangat unggul.

Dell merupakan produsen laptop yang hebat dalam menciptakan produk-produk laptop berkelas atas.

Seperti kita ketahui sebagian besar laptop keluaran dell memang rata-rata memiliki desain yang mewah dan stylish serta harga yang cukup terjangkau.

Tentu hal inilah yang membuat produk laptop hingga saat ini masih banyak diminati oleh para pengguna laptop di seluruh dunia.

Beberapa waktu lalu juga dikabarkan telah merilis satu produk laptop berkelas terbarunya yang bernama Dell Vastro 14 5468.

Yang mana laptop  ini juga menawarkan desain yang stylish serta performa yang mumpuni.

Nah, bagi Anda yang saat ini sedang mencari laptop kelas menengah atas yang mampu memenuhi semua aktivitas Anda terutama untuk kegiatan bisnis.

Kami sarankan Anda untuk memilih laptop yang satu ini dan untuk lebih meyakinkan Anda kenapa harus memilih Dell Vostro 14 5468 ini!

Silakan simak terlebih dahulu review selengkapnya berikut ini.



Review Laptop Dell Vostro 14 5468


Sumber gambar : techradar




Dell Vastro 14 5468 ini akan diperkuat dengan RAM 4 GB yang di kombinasikan dengan prosesor Intel Core i5-7200U dengan keceparan 2,5 GHz yang bisa dimaksimalkan hingga 3,1 GHz.

Terlebih dengan berbekal fitur Turbo Boost ini, tentunya performanya akan bekerja dengan sangat optimal.


Prosesor Laptop Dell Vostro

Pada ruang mesinnya ini, Dell Vostro 14 5468 ini juga sudah menyematkan sebuah kartu grafis bawaaan yaitu Intel HD Graphics 620.

Grapik Laptop GPU sudah mampu memenuhi semua aktivitas grafis Anda saat menikmati video, menonton film, dan juga untuk bermain game-game dengan kualitas grafis standar.

Selain itu Dell Vostro 14 5468 ini juga menyematkan  kartu GPU yang lebih bertenaga yakni Nvidia GeForce GT 940MX.

Tentu sangat berguna sekali saat Anda sedang menjalankan aplikasi berat maupun game dengan kualitas grafis tinggi.


Aplikasi Penunjang Laptop Dell Vastro

Bisa dipastikan tidak akan mengalami kendala saat menjalankan aplikasi foto sekelas seperti:
  • Software Editing 
  • Video Adobe 
  • Premiere 
  • After Effect 
  • Photoshop CC

Tak hanya itu saja, dengan bekal karyu grafis Nvidia GeForce GT 940MX pasti game 3D juga akan bisa dijalankan dengan lancar.

Meskipun sejatinya Dell Vostro 14 5468 ini bukanlah sebuah perangat laptop gaming.


Layar Pelindung Mata

Meskipun layarnya hanya memiliki resolusi HD, namun ternyata pada bagian layarnya ini sudah dilengkapi dengan fitur anti glare.

Jadi, walaupun resolusi layarnya masih tergolong standar.

Akan tetapi dengan hadirnya fitur ini membuat tampilan visual layar perangkat ini terlihat lebih nyaman.

Dan tentu tidak membuat Anda cepat lelah meskipun berlama-lama menatap layar laptop ini.

Selain itu fitur anti glare ini juga sangat berguna sekali bagi Anda yang sering mengoperasikan laptop diluar ruangan, pasalnya dengan adanya fitur ini, layar tidak akan memantulkan cahaya.


Audio Laptop Dell Vastro

Sedangkan untuk bagian audionya, Dell Vostro 14 5468 ini akan hadir dengan dukungan teknologi audio yang bernama Wave MaxxAudio Pro.

Dimana audio pada laptop deel ini memiliki kemampuan untuk menghasilkan suara audio speaker yang sangat jernih.

Untuk Anda yang menginginkan sebuah perangkat laptop yang memiliki ruang penyimpanan yang sangat luas, tentu Anda mendapatkan pada laptop Dell Vostro 14 5468 ini.

Pasalnya laptop ini sudah didukung dengan memori penyimpanan hardisk yang sangat luas yakni berkapasitas 1 TB.


Anti Crash Body

Laptop Dell Vostro 14 5468 ini mempunyai keistimewanya lagi, laptop ini ternyata juga didukung fitur anti benturan.

Laptop dell menjamin keamanan data-data yang tersimpan dalam hardisk saat laptop terjatuh atau terkena benturan keras.

Cara kerja fitur ini yaitu menggunakan sensor yang nantinya akan mengunci harddisk secara otomatis saat laptop terjatuh.


Konektifitas Laptop Dell Vastro

Kemudian untuk menunjang sarana konektifitas, Dell Vostro 14 5468 ini juga sudah dibekali dengan beragam fitur konektifitas.

Fitur tersebut seperti 3x USB 3.0, VGA port, HDMI, Gigabit Ethernet, Combo jack, SD card reader.

Dengan bekal fitur konektifitas seperti ini tentunya Anda tidak akan lagi menemukan kendala saat ingin menghubungkan laptop ini ke perangkat-perangkat lainnya.

Pada laptop ini port-port yang tersedia bisa Anda temukan pada bagian bodi sebelah kanan dan kiri.


Spesifikasi Dell Vostro 14 5468

  • Prosesor: Intel Core i5-7220 dual core 2,5 GHz TurboBoost 3,1 GHz
  • Kartu Grafis: Intel HD Graphics dan Nvidia GeForce GT 940 MX VRAM 2GB GDDR5. 
  • RAM: 4 GB DDR4 2400MHz
  • Layar: berukuran 14 inci beresolusi HD plus fitur anti glare
  • Konektifitas: LAN, Wifi, Bluetooth, Port USB 3.0, Port USB 2.0, Port HDMI, Port VGA
  • Audio Speaker: Waves MaxxAudio
  • Kamera: HD Webcam
  • Baterai: 4-cell Lithium Ion, 42WHr
  • Pilihan Warna: Era Gray Matte Metallic, Midnight Blue Matte Metallic, Jingle Gold

Keunggulan Dell Vostro 14 5468

  • Mengandalkan Intel Core i5 generasi ketujuh yang sering disebut dengan prosesor Kaby Lake. 
  • Memiliki desain stylish dan bodinya ramping dengan bobot yang ringan
  • Didukung dengan fitur pengaman Harddisk yang berfungsi mencegah kerusakan harddisk akibat benturan keras pada laptop
  • RAM nya sangat memungkinkan untuk di upgrade
  • Layarnya sudah dibekali dengan fitur anti glare dan ada juga dukungan fitur sensor fingerprint

Kekurangan Dell Vostro 14 5468

  • Layarnya hanya mampu menampilkan resolusi HD saja. 
  • Belum menyediakan slot optical drive DVD.

Harga Dell Vostro 14 5468

  • Harga Baru: Rp. 8,5 Juta 
  • Harga Bekas: -


Laptop Dell Vostro 14 5468 ini selain mempunyai body yang bagus dalam kelasnya juga memiliki kekuatan powerful dalam menjaga benturan.

Sehingga tidak perlu di kuatirkan body dan perangkat laptop Anda menjadi rusak karena itu. Disamping itu memang Audio laptop ini sudah mampu menghasilkan suara yang begitu menawan.

Dimana campuran treable, bass dan midrange voice mampu membuat Anda nyaman mendengarkan alunan musik dan lagu yang Anda sukai.


Pengolahan Data Video dan Desain Grafis

Sebagian para pecinta youtuber dan video grafis banyak yang menggunakan laptop ini untuk mengolah data video grafis dan pemrosesan render video dengan cepat.

Sehingga kapasitas laptop ini sudah mampu dalam mengerjakan desain grafis video yang cocok di aplikasikan dengan program Adobe.

Program Adobe dikenal sangat berat jika digunakan laptop dengan kemampuan dibawah core i-5, namun laptop Dell Vastro 14 5468 mampu menjawab tantangan itu.

Semoga ulasan dan informasi tentang laptop  Dell Vastro 14 5468 yang kami sampaikan bisa dijadikan sebagai referensi Anda.

Dalam memilih sebuah perangkat laptop yang sesuai dengan kebutuhan Anda sehari-hari.

DONASI LEWAT PAYPAL Mohon bantu berikan donasi apabila artikel ini memberikan manfaat. Terimakasih.

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1



Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel